Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

PENTINGNYA WEBSITE PERUSAHAAN

Era perkembangan teknologi komunikasi ini telah mencapai arah perkembangan digital. Didukung oleh jaringan internet yang tersedia di seluruh dunia, teknologi digital semakin berkembang, dekat, dan menjadi kebutuhan pokok setiap orang.

Ini sangat erat hubungannya dengan perusahaan atau bisnis yang kita miliki. Mengapa? Karena kemajuan teknologi digital menuntut perusahaan untuk dikenal lebih luas, salah satu cara atau medianya adalah memiliki website untuk perusahaan tersebut.

 


 

APA WEBSITE PERUSAHAAN ITU?

Website, pasti sudah tidak asing lagi bagi kita semua. Tapi apa sih website perusahaan itu? Website perusahaan merupakan suatu halaman yang memuat informasi perusahaan, yang disediakan melalui internet sehingga dapat diakses dengan mudah oleh siapaun dan dimanapun selama terhubung dengan jaringan internet.

Kebutuhan akan website bagi perusahaan ini sudah menjadi suatu hal yang sangat penting dan harus dimiliki oleh perusahaan-perusahaan baik kecil maupun besar di negara-negara barat. Mengapa hanya di negara barat saja?

Hal ini disebabkan karena, jumlah website perusahaan di Indonesia masih sedikit dan banyak yang tidak memanfaatkannya dengan baik. Meskipun sudah banyak juga yang memanfaatkan webite untuk perusahaan di Indonesia, tapi itu hanya ada pada beberapa perusahaan saja.

Fakta ini kemudian membuat Indonesia masih menjadi negara berkembang. Oleh karena itu, agar tidak ketinggalan zaman, kita harus tahu betul apa pentingnya sebuah website bagi perusahaan. Karena pada kenyataannya website bukan hanya menjadi sarana bagi perusahaan untuk dapat ditemukan di internet, namun banyak sekali manfaat yang dapat diperoleh dari penggunaan website tersebut.

APA SAJA MANFAAT WEBSITE UNTUK PERUSAHAAN?

Apa saja manfaat dari memiliki website untuk perusahaan? Ada enam manfaat yang bisa kita peroleh. Diantaranya:

1.     Meningkatkan Visibilitas dan  Kredibilitas Perusahaan

Dengan memiliki website perusahaan sendiri, otomatis perusahaan akan lebih mudah ditemukan oleh orang-orang di seluruh dunia. Kehadiran website juga menjadi bukti bahwa sebuah perusahaan eksis dan terpercaya. Otomatis, kredibilitas perusahaan juga akan meningkat.

2.     Menjadi Media Informasi Lengkap tentang Perusahaan

Website perusahaan tentunya tidak terlepas dari profil perusahaan atau company profile. Kita tidak perlu repot menjelaskan secara lisan kepada banyak orang tentang perusahaan kita.

Cukup melakukan navigasi ke situs web, dengan begitu pengunjung akan lebih mudah untuk menemukan informasi lengkap tentang perusahaan kita, mulai dari apa yang dijual, lokasi perusahaan, hingga visi, misi, dan sejarah perusahaan kita. Semuanya sudah tertulis pada website perusahaan ini.

Manfaat ini bisa dirasakan oleh semua pihak. Karena kita tidak perlu menjelaskan secara langsung, sedangkan untuk pengunjung tidak perlu mencari tau langsung ke perusahaan, di rumah pun juga bisa mencari informasi tentang perusahaan kita.

3.     Memudahkan untuk Menjual Produk atau Jasa

Tingkatan yang lebih lanjut adalah website juga bisa menjadi sarana untuk menjual produk atau jasa secara langsung. Ada yang namanya situs web e-commerce yang memungkinkan pengunjung untuk langsung membeli produk atau layanan yang disediakan secara online. Diantara semua manfaat, bisa dikatan manfaat yang satu ini sangat penting peranannya untuk suatu perusahaan.

4.     Menjadi Sarana Edukasi bagi Pelanggan maupun Pengunjung

Dalam beberapa kasus, banyak situs web perusahaan saat ini tidak hanya memberikan informasi atau menyediakan platform jual beli secara online, akan tetapi juga dapat menampilkan blog yang berisi artikel edukatif yang terkait dengan perusahaan kita. Kita juga dapat menggunakan ini untuk meningkatkan traffic atau mendatangkan penghasilan maupun keuntungan pada situs web kita.

5.     Meningkatkan Kualitas Layanan Perusahaan terhadap Pelanggan

Data pelanggan merupakan suatu data yang sifatnya sangat penting bagi perusahaan. Dengan adanya bantuan dari website, kita bisa saja membantu pekerjaan CS untuk mendapatkan data pelanggan serta meningkatan kualitas pelayanan.

Ada beberapa fitur yang memudahkan pekerjaan kita sesuai kebutuhan yang terdapat pada website, seperti for, live chat, dan masih banyak lagi.

Dengan website ini pula, perusaaan kita memiliki peluang dalam meningkatan kepuasan serta kepercayaan pelanggan. Hal ini sangat berdampak pada product buying (membeli produk), repeat order (membeli lagi), product recommendation (merekomendasikan produk kepada pelanggan lain), good testimonials (memberi penilaian yang baik), serta incore perusahaan.

6.     Mendapat Pelanggan Lebih Banyak dengan Jangkauan Lebih Luas

Website merupakan salah satu media atau platform penting dalam dunia pemasaran. Kemudahan yang diberikan dengan mencari informasi perusahaan dan langsung membuka website merupakan salah satu cara dalam strategi pemasaran untuk menarik pelanggan dengan jangkauan yang lebih luas. Bahkan, kita mungkin tidak hanya mendapatkan pelanggan, akan tetapi juga siapa saja, seperti calon mitra yang dapat menguntungkan perusahaan kita.

Setelah mengetahui betapa pentingnya website bagi perusahaan, kita seharusnya langsung membuat website untuk perusahaan jika belum memilikinya. Saat ini, memiliki situs website itu sangatlah mudah caranya. Cara untuk membuat website perusahaan sendiri adalah dengan melihat terlebih dahulu beberapa contoh atau referensi website perusahaan yang sangat mudah ditemukan di Google.

Kita bisa saja membuat website company profile atau profil perusahaan dengan wordpress atau juga bisa mencari template website perusahaan yang sesuai dengan kebutuhan perusahaan dengan htmlnya sendiri. Akan tetapi ada cara yang paling mudah, jika ini terlalu membingungkan bagi kamu, kamu tidak perlu khawatir karena kamu juga bisa memilikinya dengan menggunakan jasa pembuatan website perusahaan. Karena saat ini, sudah banyak sekali jasa pembuatan website yang sudah berprofessional atau berpengalaman dalam bidang website.

Kamu sudah tau betapa pentingnya website ini. Jadi untuk apa masih bimbang mempunyai webite.

BAGAIMANA CARA MEMILIKI WEBSITE SENDIRI?

Membuat website juga tidak sesulit yang orang-orang katakan. Kita juga tidak perlu menjadi seorang ahli dalam bidang developer maupun programmer agar bisa menghasilkan website ini. Sekarang kita bisa loh mempunyai website sendiri tanpa mengetahui basic coding yang sangat memusingkan itu. Mau tau caranya? Hanya perlu kunjungi serta pesan di ig @jasawebaplikasiponorogo

Tidak hanya pembuatan website, di sini kita hadir dengan berbagai penawaran yang bisa kamu jajal. Seperti jasa web-aplikasi, advertising digital, terjemah bahasa asing, pembuatan aplikasi android, aplikasi hotel, dan penjualan. Beberapa instansi dan perseorangan telah membuktikan jasa yang kita tawarkan. Jadi, sudah terbukti mampu memberikan kepuasaan serta pelayanan yang terbaik terhadap konsumen. Tunggu apalagi, ayo segera berlangganan dengan kami!! 

 

Posting Komentar untuk "PENTINGNYA WEBSITE PERUSAHAAN"